Visi, Misi, dan Tujuan

VISI :
    Terwujudnya masyarakat Bengkulu yang lebih cerdas dan terampil, lebih kreatif dan produktif, lebih sejahtera dan harmonis, serta selalu ingin mengembangkan diri secara positif sebagai manusia seutuhnya ciptaan Tuhan
MISI : 
  1. Mewujudkan program pendidikan nonformal dan informal yang berbasis pada masyarakat luas dan berorientasi pada kecakapan hidup (Life Skills). 
  2. Memasyarakatkan belajar dan membelajarkan masyarakat.
TUJUAN PKBM :
  1. Melayani warga belajar supaya dapat tumbuh dan berkembang sedini mungkin dan sepanjang hayatnya guna meningkatkan martabat dan mutu kehidupan. 
  2. Membina warga belajar agar memiliki pengetahuan, keterampilan dan sikap mental yang diperlukan untuk mengembangkan diri, bekerja mencari nafkah atau melanjutkan ke tingkat dan/atau jenjang pendidikan yang lebih tinggi. 
  3. Memenuhi kebutuhan belajar masyarakat yang tidak dapat dipenuhi dalam jalur pendidikan sekolah formal.

Copyright © PKBM Centella Asiatica

Designed By: Johan JM